Bangtan Boys (BTS) akan membuka konser solo mereka untuk pertama kalinya tanggal 18-19 Oktober.
Kelompok ini akan menggelar konser mereka, ‘BTS 2014 Live Trilogy: Episode II The Red Bullet,’ di AX KOREA, Seoul.
Para anggota BTS siap untuk menetapkan posisi mereka sebagai seniman pertunjukan melalui konser solo yang akan datang.
Fans mengantisipasi pertunjukan apa yang akan mereka tampilkan, seperti baru-baru ini dilaporkan bahwa anggota BTS telah mendapatkan julukan ‘practice idols,’ julukan yang didapatkan setelah menghabiskan lebih dari 16 jam per hari untuk waktu latihan.
Tentang konser, BTS mengungkapkan: “Sampai sekarang, kami menempel pada genre hip-hop dam mempromosikan konsep yang membedakan kami dari kelompok idol lain, jadi kami sedang mempersiapkan konser yang sangat unik. Kami akan terus bekerja lebih keras untuk para penggemar yang mencintai dan peduli pada kami.”
Sementara itu, BTS merilis album full-length pertama mereka pada tanggal 20 Agustus dan saat ini sedang berada di tengah-tengah promosi aktif.
Source: soompi
Indo trans by: tiarakim@koreanindo.net
PLEASE TAKE OUT WITH FULL CREDITS!!!
Video Concert Teaser :
EmoticonEmoticon